Assalamu'alaikum warrahmatullahi wabarakatuh teman-teman bloggies! Senang rasanya saya bisa kembali nulis dan berbagi pengalaman disini. Kali ini saya mau melanjutkan pengalaman saya GET LOST IN MALAYSIA wkwk. Yuk langsung aja simak! Drama Chpt. 4 - Besok kita ke KBRI Singkat cerita, setelah kamar hotel sebelumnya sudah penuh. Kami akhirnya mendapatkan hotel yang lebih nyaman dan layak. Jarak hotelnya tidak jauh dari hotel sebelumnya. Jarum jam saat itu menunjukkan pukul 19.00 waktu Malaysia tetapi belum ada tanda-tanda Dimas dan Sony menyusul kami ke Kuala Lumpur. Saya dan Emma mulai khawatir dan menebak-nebak "Masa sih mereka nyasar?" "Aduh kalo mereka kenapa-kenapa gimana?" "Ah tapi ga mungkin, mereka cowok, pasti baik-baik saja ntar juga balik sendiri". Sementara itu kami mencoba menenangkan diri, saya berkemas untuk pergi mandi karena seharian muter-muter membuat saya gerah. Di hotel itu hanya tersedia dua kamar mandi setiap lantainya, makl...
a little piece of me is written here. love, casilda.