Assalamu'alaikum bloggies! Alhamdulillah sekarang sudah menginjak bulan September, semoga menjadi bulan yang lebih baik dibandingkan bulan sebelumnya ya. Aamiin. Oh iya, alhamdulillah juga saya masih diberikan kesempatan untuk bisa menulis dan berbagi di blog ini. Kali ini, in shaa Allah saya akan berbagi pengalaman saya dalam mengikuti lomba karya tulis ilmiah. Alhamdulillah, saya dan tim kemarin mendapatkan kesempatan untuk mempresentasikan karya tulis ilmiah kami melalui event UNEJ CREATIVE COMPETITION 2016 (UCC) yang diselenggarakan oleh Unit Kegiatan Mahasiswa PELITA Universitas Jember, Jawa Timur. Yuk, langsung saja kita simak bareng-bareng!
Final Lomba Karya Inovasi UNEJ CREATIVE COMPETITION 2016

Singkat cerita, pengumuman finalis UCC 2016 jatuh pada tanggal 20 Agustus 2016 pada pukul 23.00 WIB. Saya yang saat itu ngantuk dan lupa jika ada pengumuman kemudian bangun keesokan harinya pukul 03.00 WIB dan langsung mengecek official facebook UCC 2016. Namun saat itu, FB saya agak lemot, hingga akhirnya saya membuka lewat blog resminya. Alhamdulillah, saya dan tim dinyatakan lolos final UCC 2016 dan diberi kesempatan untuk mengikuti rangkaian final di Universitas Jember, Jawa Timur. Selama sekitar 10 hari kami menyiapkan perlengkapan registrasi ulang, PPT, produk dan lain sebagainya untuk menunjang kegiatan final tim kami selama berada di Universitas Jember.
10 hari berlalu, yaitu tepat pada tanggal 1 September 2016 kami berangkat ke Universitas Jember menggunakan kereta api. Namun, ada cerita yang membuat kami agak kehilangan semangat. Kami ketinggalan kereta api dikarenakan kami terjebak macet karena saat itu berbarengan dengan kepulangan mahasiswa baru 2016 dari ospek Universitas Brawijaya. Kami pun tidak bisa berbuat apa-apa dan langsung dengan cepat kami mengambil keputusan untuk pergi ke terminal dan mencari tiket bus agar kami bisa berangkat ke Universitas Jember hari itu juga, karena final akan diselenggarakan keesokan harinya. Alhamdulillah, kami pun mendapatkan tiket bus dan berangkat menggunakan bus sore itu. Selama perjalanan, kami mendapatkan kendala karena terjebak macet yang cukup panjang di daerah Probolinggo akibat ada kecelakaan bus dengan sepeda motor saat itu. Kedatangan kami yang seharusnya pukul 21.00 WIB di terminal Tawang Alun Jember, mundur menjadi pukul 23.00 WIB. Alhamdulillah, kami sampai disana dan langsung dijemput oleh pihak LO serta panitia lain lalu mengantarkan kami ke hotel untuk beristirahat dan mempersiapkan diri untuk final keesokan harinya.
2 September 2016
Hari yang ditunggu pun tiba, kami telah mempersiapkan semua perlengkapan dan menuju Gedung Soetardjo Universitas Jember untuk mempersiapkan expo dan presentasi final lomba inovasi UCC 2016. Perwakilan tim dipanggil untuk mendapatkan nomor meja expo sekaligus yang akan menjadi nomor urut presentasi. Tim saya mendapatkan nomor 1 untuk meja dan presentasi. Alhamdulillah, saat presentasi berjalan cukup lancar. Tim-tim lain yang menjadi final di UCC 2016 merupakan tim-tim yang sangat keren, mulai dari Universitas Sumatera Utara, Universitas Negeri Makassar, Universitas Negeri Jakarta, Universitas Diponegoro, Universitas Brawijaya, Universitas Airlangga, Institut Teknologi Sepuluh November dan Universitas Jember. Inovasi-inovasi yang disajikan sangatlah beragam, mulai dari pengolahan pangan, pengolahan limbah, energi terbarukan hingga website beasiswa yang inovatif. Para finalis pun sangat ramah dan berbaur satu sama lain walaupun baru mengenal. Hari itu pula setelah final dan expo dilaksanakan, kami diarahkan menuju pameran bonsai kemudian kembali menuju hotel untuk persiapan gala dinner serta pengumuman juara malam harinya.


3 September 2016


Setelah sampai di dalam bus, kami diberikan makan siang dan langsung menuju tempat oleh-oleh khas Jember. Kemudian, setelah membeli cukup oleh-oleh kami diarahkan kembali ke dalam bus. Saat kembali ke bus, ada beberapa tim yang pamit untuk pulang ke daerah masing-masing. Kami cukup sedih karena para finalis yang ikut dalam rangkaian UCC 2016 sangat dekat walaupun baru saja mengenal. Akhirnya kami berpisah dan bagi finalis yang belum pulang, kami diantarkan kembali ke Universitas Jember. Kebetulan, ada salah satu finalis dari Universitas Airlangga yang berasal dari Jember. Kami, finalis dari UB, UNAIR, Universitas Negeri Makassar, Universitas Diponegoro dipersilahkan untuk menginap semalam di rumahnya. Jadi, kami masih memiliki waktu untuk saling bercerita dan bermain bersama.
Malam harinya, para finalis yang tinggal di rumah teman kami dari UNAIR bermain kartu, berbagi pengalaman kepenulisan dan perkuliahan di masing-masing universitas, bercanda hingga makan malam bersama hingga larut malam. Saya bersyukur bisa bergabung dan menginap bersama-sama mereka, karena kekeluargaan semakin rekat terjalin. Ya, walaupun kami tidak tahu kapan kami akan bertemu lagi.
4 September 2016

Pada tanggal ini pula, saya sempat flash back setahun kebelakang, dimana pada tanggal ini, saya mengikuti final Pekan Inovasi Mahasiswa Pertanian Indonesia (PIMPI) 2015 di Institut Pertanian Bogor. Tanggal ini pula, saya selesai mengikut final di Universitas Jember. Dua kali, dalam dua tahun, saya diberikan kesempatan untuk mengikuti dua kompetisi karya ilmiah mahasiswa nasional, tepat di hari ulang tahun saya. Alhamdulillah, Allah mendengarkan doa-doa saya yang mempunyai misi *kalau ultah nggak boleh ada di Malang* hehe. Bertemu dengan orang-orang hebat dari berbagai penjuru universitas di Indonesia membuat saya berpikir bahwa saya masih harus banyak belajar dan tersadar bahwa ilmu saya masih sangat minim sekali. Saya bersyukur bisa mendapatkan kesempatan-kesempatan emas ini. Semoga Allah masih berkenan untuk memberikan saya kesempatan-kesempatan untuk terus berkarya, mengabdi dan membuat saya menjadi manusia yang bermanfaat bagi sesama, agama, nusa bangsa dan negara. Aamiin.
Komentar
Posting Komentar
Thank you for visiting